Kita telah mengenal Samsung GALAXY Beam sebagai smartphone Android dengan fitur proyektor mini terintegrasi yang dapat memancarkan tampilan di layar lebih luas lagi. Nah, dari sektor tablet PC, Smart Devices yang merupakan vendor asal China, menghadirkan SmartQ U7 dengan kemampuan serupa.
Tablet Android proyektor ini mengusung layar HD 7 inci dengan resolusi 1024×600 piksel. Sementara proyektor yang berada di sisi atas bodinya tersebut mampu memproyeksikan gambar hingga sebesar 50 inci dengan resolusi 854×480 piksel.
Untuk otak kinerjanya, SmartQ U7 tersedia dalam 2 pilihan yakni, prosesor 1GHz jenis OMAP 4430 dengan kapasitas penyimpanan 8GB yang diibanderol $315, atau prosesor berkecepatan 1.5GHz jenis OMAP 4460 plus ruang penyimpanan 16GB dengan harga $400.
Smart Devices SmartQ U7 yang diklaim sebagai Android Projector Tablet pertama di dunia ini juga memiliki port HDMI untuk dihubungkan ke HDTV sehingga Anda dan keluarga akan mendapatkan gambar yang lebih tajam ketimbang menggunakan proyektor. Jika tertarik, Anda bisa memperoleh informasi lebih lanjut dilaman resminya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar